dailykota.com , Pakamundi, meresmikan pembangunan PT Batujaya Bersama Sejahtera (BBS) di Desa Walandano, Kecamatan Balaesang Tanjung. Melalui acara groundbreaking yang di hadiri berbagai pihak terkait. Rabu, 24 Januari .
Rifani mengapresiasi PT BBS atas investasinya di Kabupaten Donggala, , sebagai wujud kepercayaan terhadap pemerintah daerah. Ia optimis investasi ini akan memberikan dampak positif pada lokal dan penyerapan tenaga .
“Pemda Donggala menyambut baik investasi ini, yakin bahwa hal tersebut akan memberikan dampak positif pada perekonomian daerah dan penyerapan tenaga kerja,” kata Rifani.
Rifani berharap PT BBS yang terletak di Desa Walandano dapat menjadi sumber lapangan kerja baru yang meningkatkan kesejahteraan masyarakat Donggala. Ia juga menekankan pentingnya beroperasi dengan tanggung jawab dan mematuhi peraturan yang berlaku.
“Pemerintah Provinsi Sulawesi Tengah dan Pemda Donggala berkomitmen menciptakan iklim investasi yang kondusif, mendorong pertumbuhan ekonomi, dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” ucap Rifani.
Selain itu, Rifani mengajak masyarakat Donggala mendukung ini dengan menjaga kerukunan dan keseimbangan antara kepentingan ekonomi dan lingkungan.
“Harapan bahwa proyek pembangunan infrastruktur ini dapat berjalan lancar dan bermanfaat. Serta mencapai tujuan pembangunan yang berkualitas bagi seluruh rakyat Indonesia terutama di Kabupaten Donggala,” jelas Rifani. (*)