dailykota.com PALU – Atlet Paralayang Miranda yang mengalami insiden terjatuh di Desa Balane, Kabupaten Sigi, di rujuk ke RS di Jakarta. Sebagai tindak lanjut, untuk mendapatkan penanganan medis yang lebih serius.
Keberangkatan Miranda rencananya akan di laksanakan Rabu, 22 November 2023. Dengan menggunakan pesawat Hercules. Miranda berangkat di dampingi oleh keluarga dan perawat.
Sekretaris Kota Palu, Irmayanti Petalolo, menyampaikan informasi ini setelah membesuk Miranda di RS Undata pada Selasa, 21 November 2023. Irmayanti menjelaskan bahwa Miranda mengalami patah di bagian paha dan tulang belakang, sehingga memerlukan pengobatan lebih lanjut di Jakarta.
“Iya, berdasarkan informasi dari Orangtua Miranda, ada organ tubuhnya yang patah, yakni bagian paha dan tulang belakang,” ucap Irmayanti.
Sekkot Palu menegaskan kehadirannya di RS Undata memastikan bahwa Miranda terlayani dengan baik. Sambil menegaskan bahwa Pemkot Palu akan terus mengawal proses pengobatannya.
“Sejak kecelakaan dari TKP hingga ke RS Anutapura, kemudian ke RS Undata, hingga ke RS di Jakarta, kita akan terus kawal,” tutur Irmayanti.
Pemkot Palu juga akan terus memantau perkembangan kesehatan Miranda. Terkait pembiayaan, Irmayanti menjelaskan bahwa semua peserta PSE 2023, termasuk Miranda, di dukung oleh BPJS Kesehatan.
“Kami membackup biaya pengobatannya melalui BPJS. Semua peserta di Palu Sport Event (PSE) 2023 ini di ikutkan dalam BPJS,” ujar Irmayanti.
Meskipun insiden ini terjadi, Irmayanti menyatakan bahwa PSE 2023 secara umum berjalan lancar dan aman. Dia mengungkapkan harapannya agar Miranda segera pulih seperti semula.
“Mari kita doakan agar Miranda bisa lekas sembuh kembali pulih seperti sedia kala,” harapnya.
Sebelumnya, Kadispora Palu, Muh Akhir Armansyah, menyatakan bahwa kondisi kesehatan atlet Paralayang Sulteng tersebut aman.
“Saya sudah lihat dan bertanya terkait kondisinya. Menurut Miranda, kondisinya tidak ada masalah. Namun hanya kakinya saja yang ia rasakan kurang nyaman. Insyaallah aman,” terang Muh Akhir saat menjenguk di RS Anutapura, sebelum di rujuk RS Undata pada Minggu, 19 November 2023. (hn/*)