dailykota.com PALU – Wali Kota Palu Hadianto Rasyid di anugerahi penghargaan di Baznas Award 2024. Sebagai pengakuan atas dukungan terhadap pengelolaan zakat.
Penghargaan ini di berikan oleh Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Pusat pada Kamis, 29 Februari 2024, di Jakarta. Menempatkan Hadianto sebagai salah satu dari 25 kepala daerah di Indonesia yang mendukung pengelolaan zakat terbaik.
Sekretaris Daerah Kota Palu, Irmayanti Pettalolo, menerima penghargaan ini mewakili Wali Kota dari tangan Ketua Baznas RI, Prof. Noor Achmad.
Penghargaan Baznas Award 2024 merupakan hasil dari inisiatif Hadianto. Termasuk penerbitan Surat Edaran Nomor 100.2.4.3/1349/Kesra/2023 pada 06 Maret 2023. Bertujuan untuk mengoptimalkan pengumpulan zakat, infak, dan sedekah dari berbagai sumber di kota tersebut.
Inisiatif ini di tujukan kepada pejabat negara, pimpinan dan anggota DPRD Kota Palu, aparatur sipil negara, pegawai BUMD, perusahaan swasta, dan pelaku usaha di Kota Palu. Sebagai upaya untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan membantu pengentasan kemiskinan.
Sekkot Irmayanti Pettalolo menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada Baznas Republik Indonesia atas penghargaan ini. Ia menegaskan bahwa penghargaan ini tidak hanya merupakan sebuah kehormatan tetapi juga motivasi bagi Pemerintah Kota Palu. Terus mendukung pengelolaan zakat yang lebih baik.
Lebih lanjut, Irmayanti mengungkapkan harapannya agar Baznas Kota Palu dapat terus meningkatkan programnya untuk memberikan manfaat yang lebih luas bagi umat di Kota Palu, sejalan dengan upaya pemerintah kota dalam menyejahterakan masyarakat dan mengentaskan kemiskinan. (*)