dailykota.com PALU – Wakil Wali Kota Palu, dr. Reny A Lamadjido, membuka secara resmi pelaksanaan bimbingan manasik haji reguler tingkat kota Palu tahun 1445 H/2024 M. Acara ini di adakan di aula Asmara Haji pada hari Selasa, 27 Februari 2024.
Sebanyak 429 calon jemaah haji mengikuti manasik ini, yang di selenggarakan selama dua hari dan akan di ulang menjelang bulan Ramadan. Manasik berikutnya akan di laksanakan di kecamatan masing-masing sebanyak 8 kali.
Dr. Reny A. Lamadjido menyampaikan apresiasinya kepada Kemenag Palu atas penyelenggaraan manasik ini.
“Hari ini akan di bahas terkait dengan materi kebijakan Pemerintah dan Arab Saudi. Semoga semua peserta mendengarkan dengan seksama,” kata dr. Reny.
dr. Reny mengingatkan agar calon jemaah haji untuk mengikuti seluruh rangkaian manasik haji dengan baik sebagai bekal saat melaksanakan ibadah haji nanti. dr. Reny juga memberikan tips kesehatan, menekankan pentingnya minum air putih agar tidak dehidrasi dan menghindari konsumsi anggur yang tinggi kandungan gulanya.
“Semua calon jemaah masih muda-muda dan mampu mengikuti rangkaian manasik. Saya yakin mereka akan pulang dengan selamat. Saya sangat berbahagia melihat banyaknya perempuan di antara mereka. Semoga calon jemaah haji menjalankan ibadahnya dengan sempurna dan menjadi haji yang di terima,” tutup dr. Reny. (hn)