dailykota.com PALU – Wakil Wali Kota Palu dr. Reny A Lamadjido, menghadiri Pelaksanaan Kampung Baru Fair 2024 yang di gelar bersamaan dengan perayaan Lebaran Mandura di Kelurahan Baru, di sekitar Tugu Mandura. Selasa, 16 April 2024.
Kegiatan ini mengusung tema Religi, Tradisi, dan Urban. Serta di tandai dengan pawai obor yang di arak oleh anak-anak Kampung Baru bersama Mandura.
Wakil Wali Kota menjelaskan Kampung Baru Fair bukan sekadar acara biasa. Melainkan peristiwa yang memamerkan kemegahan, keindahan warisan budaya, dan kreativitas tak terbatas dari masyarakat.
“Ia berharap penyelenggaraan acara seperti ini dapat membantu meningkatkan perekonomian dan memberikan kesempatan bagi masyarakat untuk berkembang dan memproduksi dengan baik serta berkelanjutan,” ujarnya.
Lebih lanjut, ia menyatakan bahwa pemerintah akan terus mendukung inisiatif kelurahan dalam menyelenggarakan acara sesuai dengan kearifan lokal. Sehingga dapat menjadi daya tarik pariwisata yang kreatif dan mendorong pertumbuhan ekonomi Kota Palu.
Acara Kampung Baru Fair dan Lebaran Mandura tersebut juga di hadiri oleh Bupati Sigi, Irwan Lapata, dan Gubernur Sulteng, Rusdy Mastura. (*)